PORKAB KUDUS 2015 HARI INI DIBUKA SECARA RESMI OLEH BUPATI DI PENDOPO


Kudus, isknews.com –Komite Olahraga Nasional Kabupaten Kudus selenggarakan Pekan Olah Raga Kabupaten (PORKAB) Kudus 2015, beberapa cabang olahraga (cabor) telah dipertandingkan sejak 22 November kemarin lusa dan rencananya akan ditutup pada 30 November 2015, namun upacara pembukaan Porkab secara resmi baru akan dilakukan pada hari ini Jum’at (27/11) di pendopo Kabupaten Kudus yang akan di buka oleh bupati Kudus H. Musthofa.

Heru Widyawan staf sekretariat Koni Kudus yang ditemui di Kantor Koni Wergu Wetan Kudus (26/11) menjelaskan, “Porkab Kabupaten Kudus mempertandingkan 15 cabang Olahraga dengan 5 cabang Olahraga eksibisi atau pengenalan, ke lima cabang olah raga eksibisi tersebut adalah cabang Olahraga Anggar, Panahan, Panjat tebing, wood Ball dan Sepatu Roda” jelasnya.

“Pekan olah raga yang diagendakan tiap dua tahun sekali ini, namun pada tahun 2013 sempat tidak diselenggarakan karena berbarengan dengan agenda Porprov, sedianya diagendakan dibuka secara resmi oleh bupati pada tanggal 24 November, namun karena padatnya agenda kerja bupati terkait undangan kepada bupati dari pemerintah pusat berkait Kabupaten Kudus memperoleh anugerah Adipura dan Sibuknya pemerintah Kabupaten mempersiapkan pelaksanaan kirab piala Adipura sehingga pelaksanaan upacara pembukaan baru bisa dilaksanakan besok (hari ini)” jelasnya.
Porkab akan diikuti kontingen dari sembilan kecamatan se-Kabupaten Kudus , tim olah raga sekolah dan sejumlah klub olah raga dengan atlet atlet yang diharapkan menjadi bibit atlet di Kudus. “Cabor yang di dipertandingkan menurut kelompok umur ini akan mempertandingkan cabang olahraga diantaranya Atletik, Bola basket, bola voli (indoor), bola voli pantai, Billyard, bulu tangkis, catur, bridge, gulat, karate, pencak silat, renang, sepak bola, Taekwondo, Tenis meja, Tenis Lapangan, serta lima cabor eksibisi tadi”. Tambah Agus.

Sementara itu Ketua Koni Kudus, H. M. Rinduwan di tempat yang sama (26/11) menjelaskan, Menurut dia, Porkab diselenggarakan untuk menjaring para atlet potensial yang akan dibina terutama disiapkan guna menghadapi porprov nantinya. Terlebih di Kabupaten Kudus cukup banyak bibit atlet potensial yang selama ini terpendam. “Para atlet potensial ini akan kami bina supaya bisa mengukir prestasi di berbagai ajang kejuaraan cabor,” ujar Rinduwan.

Melalui Porkab ini juga, lanjut dia, diharapkan bisa meningkatkan partisipasi para stakeholder dan pecinta olah raga di tingkat kabupaten dan kecamatan guna memberikan kontribusi terhadap penggalangan para atlet potensial. Bantuan penggalangan itu, terutama dalam menghadapi porprov nanti.
Lebih jauh Rinduwan menjelaskan, penyelenggaraan Porkab itu pun juga bisa memotivasi masyarakat untuk berperan aktif mengadakan pengembangan dan pembinaan berbagai cabang olah raga secara merata di seluruh wilayah Kabupaten Kudus. “Dengan peran serta masyarakat dan pecinta olah raga ini, diharapkan bisa memunculkan bibit atlet baru berbakat,” katanya.

Dirinya menambahkan, dalam pertandingan nanti, diharapkan terjadi kompetisi yang sehat di antara kontingen kecamatan, tim olah raga sekolah dan klub olah raga guna mencetak para atlet berprestasi, “Harapan saya melalui Porkab ini, kami akan mencari bibit atlet potensial yang selama ini masih banyak yang terpendam di Kabupaten Kudus ini,” tutur Rinduwan. (YM) http://bit.ly/1Nezhct
Previous Post
Next Post

0 Comments: