Kudus – Ada yang lain dalam peringatan hari ibu yang dilakukan pemkab Kudus. Kali ini, upacara peringatan dihelat di halaman pasar Kliwon, salah satu pasar terbesar di Kudus (29/12). Hal ini dilakukan agar suasana yang didapatkan lain dari yang biasanya, seperti apa yang disampaikan oleh bupati Kudus, H. Musthofa pada kesempatan tersebut. “Jika biasanya upacara diadakan di alun-alun ataupun halaman pendopo, maka kali ini khusus untuk peringatan hari Ibu, kita adakan di pasar Kliwon”, jelasnya.
Hadir sebagai peserta upacara adalah perwakilan dari berbagai organisasi wanita di Kudus, seperti Persit Candra Kirana, Darma Wanita, Bhayangkari, Muslimat, Aisiyah dll. Dan yang lebih menarik, upacara ini juga diikuti oleh ibu-ibu yang sehari-harinya berjualan di pasar Kliwon dan perwakilan buruh perempuan dari beberapa pabrik rokok yang ada di Kudus.
Di temui seusai upacara, bupati menyampaikan pandangannya bahwa sebenarnya kaum perempuan mempunyai peran yang strategis. Ini karena banyak diantaranya yang mampu ikut serta dalam menggerakkan roda perekonomian keluarga. “Seperti para ibu yang sehari-harinya berdagang di pasar Kliwon ini”, katanya.
Saat ini, kaum perempuan semakin mampu menunjukkan eksistensinya di berbagai bidang. Bahkan tak sedikit yang mampu memegang posisi penting di perusahaan-perusahaan multi nasional. “Di Pemkab sendiri, tidak sedikit ibu-ibu yang berhasil duduk sebagai pimpinan SKPD”, ujar bupati bangga. Namun dirinya juga mengingatkan, agar dalam menjalankan perannya para ibu tak melupakan kodratnya sebagai perempuan. Mungkin tidak mudah, namun dirinya yakin, hal itu bisa dilakukan.
“Bagi saya, ibu-ibu ini hebat. Hal ini haruslah mendapatkan penghargaan tersendiri”, sambungnya. Dan untuk mengekspresikan rasa hormatnya kepada para ibu, bupati menyempatkan diri untuk berbagi sepiring lentog miliknya dengan seorang buruh rokok. Bahkan, dirinya memberikan suapannya kepada ibu tersebut. Hal tersebut sontak disambut
dengan tepuk tangan dari yang hadir. Seusai upacara, acara dilanjutkan dengan pembagian door prize yang berlangsung dengan meriah.
Sumber: Humas
@Rya
0 Comments: